Hotel kapsul selalu
menjadi pilihan saya kala melalukan perjalanan solo. Bagi saya, berpergian
bukan sekadar mengunjungi tempat wisata, tempat menginap juga menjadi salah
satu aspek penting yang saya kepoin sebelum eksekusi. Bisa tertidur
lelap dalam sebuah perjalanan itu menurut saya sebuah kemewahan karena tidak
setiap kamar bisa membuat kita tidur nyenyak.
Jauh sebelum berangkat, saya sudah mereservasi sebuah kapsul yang berlokasi di Telok Ayer di area CBD. Tentu saja harus yang free cancellation untuk berjaga- jaga seandainya saya batal ke Singapura. Puji Tuhan saya tetap jadi berangkat dan akhirnya bisa mencoba untuk menginap di kapsul yang terletak di lantai tiga sebuah bangunan tua di area yang dipenuhi gedung pencakar langit ini.